Kamis, 02 Maret 2017

10 lagu ikimono gakari yang enak di dengar

10 Lagu Ikimono Gakari Yang Bagus dan Enak Didengar


Tau Ikimono Gakari? Mungkin nggak. Tapi kalau pernah nonton Anime Naruto mungkin tau. Yess, Ikimono Gakari adalah band yang mengisi salah satu opening Naruto yang judulnya Blue Bird yang cukup populer itu loh, yang liriknya aoi aoi ano sora, gitu deh. Kalau masih nggak tau, silahkan lihat sedikit tentang dari salah satu band terkenal dari Jepang yaitu Ikimono Gakari.




Ikimono Gakari (いきものがかり) adalah sebuah band asal Jepang yang dibentuk pada tahun 1999. Ikimono Gakari terdiri dari 3 orang, yaitu Yoshiki Mizuno (kiri) adalah gitaris sekaligus sebagai ketuanya, Yoshioka Kiyoe (tengah) adalah vokalisnya, dan Yamashita Hotaka (kanan) adalah gitaris+harmonika.

Udah banyak lagu Ikimono Gakari yang udah aku dengerin, hampir semua lagunya yang udah aku dengerin bagus, tapi aku hanya akan memberikan 10 lagu yang menurut aku paling bagus untuk didengerin (ribet amat). Dan inilah dia 10 Lagu Ikimono Gakari Yang Bagus dan Enak Didengar:

10. Hana wa Sakura Kimi wa Utsukushi
Menurut aku awal lagu ini memang terdengar agak melow, tapi lagu ini mempunyai beat yang cukup cepat. 

9. Haru Uta
Lagu ini merupakan OST. dari salah satu Movie Detective Conan. 

8. Hanabi
Lagu ini merupakan OST. Anime Bleach. 

7. Arigatou
Menurut aku lagu ini termasuk lagu yang melow. 

6. Hataru No Hikari.
Lagu ini juga merupakan salah satu OST. Naruto yang Shalala~ itu. Salah satu lagu dari album Hajimari no Uta.

5. Uruwashiki Hito
Pas awal lagu sama reff kalau didengerin lagu ini memang ada kemiripan dengan lagu salah satu iklan (lupa iklan apa). Salah satu lagu dari album Sakura Saku Machi Monogatari. 

4.Kaeritakunatta yo
Pokoknya lagu ini bagus banget (kehabisan kata-kata).

3. SAKURA
Juga salah satu lagu dari album Sakura Saku Machi Monogatari. Menurut aku lagu ini termasuk lagu yang melow, dan dari awal sampai akhir lagu ini memang enak banget didengar. 

2. YELL
Lagu ini juga cukup populer. Menurut aku lagu ini bercerita tentang perpisahan, khususnya perpisahan dengan teman-teman sekolah. 

1. Blue Bird
Lagu inilah yang membuat aku jadi tau dengan Ikimono Gakari, dan mulai suka dengerin lagu-lagunya Ikimono Gakari. Menurut aku lagu ini memang yang paling populer dibanding lagu Ikimono Gakari Lainnya.

Nah, itu dia 10 Lagu Ikimono Gakari Yang Bagus dan Enak Didengar menurut ane. Silahkan coba dengerin, kemungkinan sih bakalan suka (nggak maksa harus suka), setiap orang pasti punya kesukaan dan pendapatnya masing-masing. Kalau ada kritik dan saran, silahkan berkomentar!

Sumber: Wikipedia dan Kaskus.
http://animumix.blogspot.co.id/2015/11/10-lagu-ikimono-gakari-yang-bagus-dan.html

Tidak ada komentar:

Posting Komentar